Preloader Logo

Teknik Pengendalian Burung Pipit pada Tanaman Padi

Cover Article

Burung pipit merupakan salah satu hama yang menyerang tanaman padi pada fase generatif. Gejala serangan burung pipit menyebabkan kerusakan mulai dari malai patah, bulir padi pecah, bulir padi kosong dan rusak. Dampak kerusakan yang diakibatkan dari serangan burung pipit dapat menyebabkan penurunan produksi padi sebanyak 30-50%. Teknik pengendalian serangan dapat dilakukan dengan tiga cara yaitu tindakan pencegahan (preventif), tindakan kuratif dan monitoring. Tindakan pencegahan meliputi pengaturan waktu tanam, pengaturan jarak tanam, penanaman rumput liar, penggunaan orang-orangan sawah dan jaring serta menggunakan sistem IOT. Tindakan kuratif meliputi aplikasi kimia, pemanfaatan predator alami dan menggunakan tanaman pengusir burung pipit.

Minta bantuan Pak Dayat